BANJARMASIN, narasipublik.net – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Banjarmasin kembali menggelar event Uniska Scout Creative Competition (USCC) ke VI, Kamis (25/08/2022).
Dalam kegiatan tersebut, ratusan Pramuka tingkat penegak se-Kalimantan Selatan (Kalsel) akan beradu kreatifitas pada beberapa mata perlombaan yang dilaksanakan di Halaman Kampus Uniska Banjarmasin.
Ketua Dewan Racana (KDR) Putra Pramuka Uniska, Fathan Mubina mengatakan, event tahunan kali ini diikuti sebanyak 13 pangkalan pramuka dari sekolah tingkat SMA sederajat di Kalsel.
“Total ada sebanyak 260 siswa pramuka tingkat Penegak yang ikut berpartisipasi dalam USCC VI kali ini,” ucapnya.
Diterangkan lebih lanjut, USCC merupakan salah satu agenda tahunan Pramuka Uniska yang bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas para penegak di Kalsel.
“Even ini sengaja dilaksanakan setiap memasuki tahun ajaran baru untuk memperkenalkan UKM Pramuka Uniska kepada peserta,” tuturnya.
Dalam USCC VI Pramuka Uniska kali ini, ada sebanyak 9 mata lomba yang dilaksanakan, yakni Hasta Karya, LKBB, Atraktif, Scout Be Healthy, Cerdas Cermat, PPGD, Pentas Budaya, Pionering, serta Photo Contest.
Dimana setiap juara mata lomba nantinya akan mendapatkan hadiah berupa trophy, piagam penghargaan dan uang pembinaan dari panitia pelaksana.
“Seluruh pangkalan juga akan bersaing memperebutkan piala bergilir Rektor Uniska dan ditambah dengan hadiah berupa camping gear outdoor untuk juara umum” pungkasnya.
Adapun 13 pangkalan penegak se-Kalsel yang mengikuti USCC VI Pramuka Uniska yakni SMKN 1 Banjarmasin, SMAN 9 Banjarmasin, MAN 3 Banjarmasin, SMKN 5 Banjarmasin, SMKN 2 Banjarbaru.
Kemudian, SMAN 1 Mandastana Barito Kuala, MAN 2 Barito Kuala, MAN 4 Barito Kuala, SMAS GIBS, SMA Frater Don Bosco. SMAN 1 Gambut, Pondok Pesantren (Ponpes) Manbaul ulum, serta MAN 1 Kabupaten Tapin.