KANDANGAN, narasipublik.net – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) memberikan bantuan kepada 18 Kepala Keluarga (KK) yang mengalami gagal panen di Desa Malinau, Kecamatan Loksado, Kamis (13/04/2023).
Bantuan tersebut berupa beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) yang diserahkan langsung oleh Bupati HSS Achmad Fikry di Kantor Desa Malinau.
Bupati HSS, Achmad Fikry mengatakan bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang mengalami gagal panen karena disebabkan banjir bandang beberapa waktu lalu.
“Semoga bantuan beras CPP ini bisa meringankan beban warga kita yang sebelumnya terdampak banjir, agar pada bulan Ramadhan dan Idul Fitri mereka memiliki stok beras,” ucap Bupati Fikry.
Pada kesempatan yang sama, orang nomor satu di Bumi Rakat Mufakat itu pun mengimbau seluruh masyarakat untuk selalu waspada terhadap bencana banjir yang sering datang secara tiba-tiba.
“Jika nanti mengetahui adanya tanda-tanda akan datangnya banjir bandang, maka segeralah untuk mencari tempat yang aman agar tidak ada korban,” tuturnya.
Tidak hanya itu, Bupati Fikry juga meminta warga Loksado untuk bisa menjaga seluruh objek wisata di wilayah setempat, terlebih pada saat hari raya Idul Fitri yang diprediksi akan banyak dikunjungi wisatawan.
“Mari kita berikan kesan dan pelayanan yang terbaik untuk wisatawan, agar nantinya mereka bisa kembali lagi untuk berwisata di Loksado,” pungkasnya.