BERITA UTAMAKANDANGAN (HSS)PENDIDIKANSERBA - SERBI

Hari Pramuka ke-61, Kak Choe : Tidak Ada Istilah Pensiun Untuk Memandu Generasi Muda

4357
×

Hari Pramuka ke-61, Kak Choe : Tidak Ada Istilah Pensiun Untuk Memandu Generasi Muda

Sebarkan artikel ini

KANDANGAN, narasipublik.net Tepat tanggal 14 Agustus 2022, organisasi Praja Muda Karana (Pramuka) yang merupakan gerakan kepanduan di Indonesia kini genap berusia 61 tahun.

Organisasi yang mempunyai peran besar dalam pembentukan karakter dan kepribadian generasi muda tersebut, hingga kini telah banyak melahirkan kader-kader pemimpin bangsa.

Salah satunya yakni Syamsuri Arsyad, Wakil Bupati (Wabup) Hulu Sungai Selatan (HSS) yang juga merupakan Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten HSS.

Dalam momentum Hari Pramuka ke-61 kali ini, pria yang akrab disapa Kak Choe tersebut mengungkapkan bahwa di dunia Pramuka tidak ada istilah kata pensiun dari kepramukaan.

Dimana setiap orang yang terjun dalam organisasi Pramuka akan memiliki jiwa sosial secara terus-menerus, khususnya untuk memandu generasi muda yang lebih baik.

“Sekali Pramuka tetap lah Pramuka, bahkan sekali memandu untuk generasi muda yang lebih baik itu dilakukan secara berkesinambungan,” ucap Kak Choe, Minggu (14/08/2022).

Mengabdi Tanpa Batas Untuk Membangun Ketangguhan Bangsa yang merupakan tema dari Peringatan Hari Pramuka ke-61 dinilai sangat tepat untuk mencerminkan kepribadian Pramuka saat ini.

Kak Choe menuturkan, bahwa mengabdi tanpa batas sama artinya dengan memberikan pelayanan dan kontribusi terbaik kepada generasi muda tanpa mengharap pamrih atau balas jasa dari pihak manapun.

“Itu semua dilakukan semata-mata kita ingin memberikan kontribusi pembinaan kepada generasi muda, dengan harapan dapat menemukan penerus yang lebih baik,” tuturnya.

Sementara itu, pria kelahiran 8 Agustus 1972 tersebut mengungkapkan, Pramuka saat ini sudah jauh berbeda dengan generasi terdahulu, hal itu dikarenakan banyaknya alternatif organisasi baru yang juga mulai berkembang.

“Terpenting adalah bagaimana kita bisa mencari alternatif kegiatan yang sesuai dengan minat perkembangan sekarang, agar para generasi muda tetap berminat bergabung dengan Pramuka” tandasnya.

Tidak hanya itu, pada kesempatan yang sama Syamsuri Arsyad juga mengucapkan selamat Hari Pramuka ke-61 kepada seluruh keluarga besar gerakan Pramuka di Indonesia, khususnya di Kabupaten HSS.

“Selamat Hari Pramuka ke-61 tahun 2022, tumbuhlah menjadi tunas-tunas bangsa yang selalu berkarya dan berprestasi untuk memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara,” pungkasnya.

Reporter : Rey
Editor : Van