PARINGIN (BALANGAN)

Dihari Sumpah Pemuda GPRC Panjat Kubah Masjid Al Akbar Balangan

1109
×

Dihari Sumpah Pemuda GPRC Panjat Kubah Masjid Al Akbar Balangan

Sebarkan artikel ini
Relawan GPRC Panjat Kubah Masjid Al Akbar Balangan
Relawan Komunitas Gerakan Pemuda Rock Climbing (GPRC) memanjat menara Masjid Agung Al Akbar Balangan, Kamis (28/10/2021).

BALANGAN, narasipublik.net Puluhan relawan Komunitas Gerakan Pemuda Rock Climbing (GPRC) menaiki kubah Masjid Agung Al Akbar Kabupaten Balangan, Kamis (28/10/2021).

Aksi anggota Komunitas GPRC yang terdiri dari beberapa daerah seperti Tabalong, Hulu Sungai Utara (HSU) dan Balangan ini tidak lain untuk membersihkan tempat ibadah tersebut.

Serta sekaligus dalam rangka memperingati momentum Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober.

Dengan menggunakan perlengkapan lengkap sesuai SOP keamanannya, belasan pemuda melakukan pembersihan kubah Masjid setinggi 40 meter tersebut secara suka rela.

Ketua Komunitas GPRC, Muhammad Zaini mengatakan, aksi yang mereka lakukan sendiri merupakan permintaan dari pengelola masjid untuk meminta bantuan pembersihan kubah.

“Kebetulan saat melakukan aksi itu momentumnya bertepatan dengan peringatan hari sumpah pemuda,” ucap Zaini, Jumat (29/10/2021).

Relawan GPRC Panjat Kubah Masjid Al Akbar Balangan

Sedikitnya ada sebanyak 15 orang dari beberapa klub yang terlibat dalam aksi pembersihan menara Masjid Agung Al Akbar

“15 orang itu berasal dari Klub Hantas Tarus Adventure, Sylva Kompas Tabalong, Kompas Meratus, dan Kukura Borneo,” tuturnya.

Dikarenakan lokasinya cukup tinggi, sehingga dibutuhkan kerjasama tim yang baik. Serta menjadi kenikmatan tersendiri bagi para pecinta ketinggian tersebut saat berada di puncak kubah.

“Kami sangat senang bisa melakukan aksi itu dan sekaligus mendapatkan pengalaman baru bagi kawan-kawan,” ungkapnya.

Meski kegiatan pembersihan menara tersebut tidak bisa diselesaikan sepenuhnya lantaran terkendala cuaca, namun aksi tersebut akan kembali dilakukan kedepannya.

“Karena kemarin sempat didera hujan dan angin kencang yang beresiko membahayakan keselamatan, sehingga kegiatan akan kita dilanjutkan minggu depan,” ucapnya.

Sementara itu, Husin tokoh masyarakat sekaligus Sekretaris Badan Pengelola Masjid Agung Al Akbar Balangan mengatakan, pihaknya sengaja meminta bantuan GPRC untuk membersihkan bagian kubah dan menara Masjid.

“Kami minta bantu untuk bersihkan lumut-lumut dan rumput yang tumbuh di kubah dan menara masjid,” katanya.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada para relawan komunitas panjat tebing yang bersedia membantu pembersihan Masjid Agung Al Akbar Balangan.

“Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi yang lain bahwa kegiatan mereka tidak hanya selalu di gunung dan hutan, tetapi tempat ibadah juga jadi target mereka,” pungkasnya.

Reporter : Fik
Editor : Van

banner