KANDANGAN, narasipublik.net – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), H Kartoyo kembali menggelar sosialisasi Revitalisasi dan Aktualisasi Nilai-nilai Pancasila, Senin (24/02/2025).
Kali ini, H Kartoyo menyambangi warga Desa Pantai Ulin, Kecamatan Simpur, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) dengan tujuan menguatkan pemahaman masyarakat terhadap nilai-nilai dasar Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Pada kesempatan tersebut, politisi Partai NasDem itu menyoroti berbagai tantangan yang tengah dihadapi oleh masyarakat, khusunya dalam hal keadilan sosial.
Dimana ia sering menerima aspirasi masyarakat terkait permasalahan sosial dan ekonomi, diantaranya permasalahan bibit pertanian, pupuk, bantuan teknologi, hingga alat mesin pertanian (alsintan) seperti traktor dan combine harvester yang masih sulit diperoleh.
“Hari ini kita masih terus dihadapkan dengan permasalahan masyarakat, salah satunya adalah tuntutan keadilan. Mereka ingin adanya kemudahan dalam mendapatkan bibit dan pupuk murah, serta bantuan teknologi pertanian,” ucap H Kartoyo.
Ia mengungkapkan, masyarakat juga mengeluhkan masih sulitnya mengajukan bantuan alat pertanian seperti traktor dan combine kepada pemerintah kabupaten.
“Ini menjadi tugas kita sebagai wakil rakyat untuk membantu memperjuangkan keadilan masyarakat tersebut,” tuturnya.
Tidak itu, H Kartoyo menekankan, semangat keadilan Pancasila harus diwujudkan dalam bentuk kebijakan yang berpihak pada rakyat.
Oleh karena itu, pihaknya akan terus mendorong pemerintah daerah agar lebih responsif terhadap seluruh kebutuhan masyarakat, terutama pada sektor pertanian yang menjadi tulang punggung perekonomian daerah.
Sementara itu, H Kartoyo berharap, melalui sosialisasi ini masyarakat dapat lebih memahami pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam menciptakan kesejahteraan dan keadilan sosial.
“Mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan semangat gotong royong dalam membangun daerah yang lebih baik,” pungkasnya.