BANJARMASIN, narasipublik.net – TNI AL Lanal Banjarmasin kembali mengelar Serbuan Vaksinasi (Servak) Maritim sebagai upaya penekanan dan pencegahan paparan Covid-19, Kamis (07/10/2021).
Sebanyak 346 orang warga pesisir berhasil dilakukan vaksinasi baik tahap pertama maupun kedua oleh tim vaksinator di Balai Pengobatan (BP) Lanal Banjarmasin.
Danlanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Herbiyantoko mengatakan, sejauh ini pihaknya sudah melakukan sekuat kemampuan untuk menggencarkan Servak massal.
Dengan tujuan mendorong dan membantu program pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid-19.
“Kami mengapresiasi warga yang bervaksin datang tepat waktu, hal ini menunjukkan bahwa kesadaran dan antusias masyarakat semakin tinggi,” ucap Danlanal.
Sementara itu, dengan gencarnya Servak ini diharapkan dapat segera mengakhiri Pandemi Covid-19, agar seluruh lapisan masyarakat bisa kembali ke kehidupan yang baru.
“Semoga apa yang kita lakukan ini berguna bagi masyarakat, agar mereka bisa beradaptasi untuk menuju tatanan yang baru,” pungkasnya.
Reporter : Rey
Editor : Van