BERITA RELIGIRANTAU (TAPIN)

PT BRE Bagikan Belasan Ekor Hewan Kurban Untuk Warga Tapin

778
×

PT BRE Bagikan Belasan Ekor Hewan Kurban Untuk Warga Tapin

Sebarkan artikel ini
PT BRE Hewan Kurban
PT Bhumi Rantau Energi (BRE) menyalurkan hewan kurban kepada masyarakat, Senin (19/07/2021).

RANTAU, narasipublik.net Menyambut Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah, PT Bhumi Rantau Energi (BRE) yang merupakan anak perusahaan Hasnur Group dan Padang Karunia Group membagikan belasan ekor hewan kurban, Senin (19/07/2021).

Sedikitnya ada 19 ekor sapi didistribusikan ke beberapa desa di empat kecamatan yang termasuk dalam kawasan operasional perusahaan yakni Kecamatan Bungur, Kecamatan Piani, Kecamatan Lokpaikat, serta Kecamatan Tapin Utara.

Dimana seluruh sapi kurban sendiri diserahkan langsung oleh Operation Support Manager, Joko Bagiono dan Kepala Teknik Tambang, Reo Arifan Chandra kepada beberapa masjid yang nantinya kembali dibagikan untuk warga masyarakat.

Operation Support Manager, Joko Bagiono, mengatakan penyaluran hewan kurban ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta menumbuhkan rasa kepedulian terhadap masyarakat.

“Pembagian hewan kurban ini merupakan program tahunan PT BRE yang diharapkan dapat memperkokoh jalinan silaturahmi antar sesama umat muslim,” ucap Joko Bagiono.

PT BRE Hewan Kurban

Diterangkan lebih lanjut, seluruh sapi kurban ini sendiri merupakan hasil dari binaan Corporate Social Responsibility (CSR) PT BRE melalui program penggemukan sapi yang dikelola oleh masyarakat.

“Ada tiga desa yang kami bina, yakni Desa Shabah, Desa Binderang serta Kelurahan Bitahan, dimana sapi-sapi yang dipelihara oleh warga tersebut kita sumbangkan kembali kepada masyarakat untuk hari raya Idul Adha,” terangnya.

Sementara itu, setiap tahunnya kelompok binaan PT BRE tersebut mampu menghasilkan sebanyak 30 ekor sapi yang sudah berhasil digemukkan dan cukup usia untuk dijadikan sebagai hewan kurban.

“Kami berharap dengan penyaluran hewan kurban kali ini PT BRE bisa lebih dekat dengan masyarakat dan dapat meningkatkan kepedulian terlebih dimasa pandemi Covid-19 seperti sekarang,” pungkasnya.